TEGAL – Ada hal berbeda terlihat di Auditorium Universitas Pancasakti Tegal, tempat itu disulap menjadi tiga lapangan bulu tangis lengkap dengan berbagai perlengkapan kejuaraan. Sejumlah atlet junior sedang mempersiapkan pertandingan dalam Kejuaraan Bulutangkis Pancasila CUP 1 Se Jawa Tengah dan DIY. Sebanyak 52 klub menikuti kejuaraan tersebut, dimana terdiri dari 305 atlet junior bulutangkis. Senin (19/12).

Sumartono selaku ketua panitia menyampaikan bahwa untuk kejuaraan tersebut dilaksanakan yang pertama kali dalam rangkaian Dies Natalies Universitas Pancasakti Tegal.’’Pesertanya berasal dalam Kota maupun luar kota seperti Semarang, Solo, Pekalongan, Pemalang bahkan dari luar provinsi seperti DIY,” ucap Sumartono.