TEGAL-PT. Pertamina Terminal BBM Tegal telah terjadi kebakaran di pengisian tangki bahan bakar minyak (BBM), Senin (4/12) pagi. Beruntung para karyawan dibantu pasukan pemadam kebakaran Kota Tegal sigap memadamkan api.
Dilokasi yang sama, warga masyarakat sekitar Terminal BBM Tegal menggelar unjuk rasa. Mereka menuntut agar Terminal BBM Tegal ditutup karena dianggap tidak sesuai standar dalam menjalankan operasional sehingga terjadi kebakaran.
Pantauan Warta Bahari, pendemo menggelar orasi di depan pintu masuk area Terminal BBM. Sempat memanas, hingga terjadi aksi saling dorong antara pendemo dengan petugas gabungan dari Kepolisian Resort Tegal Kota.
Dua anjing pelacakpun dikerahkan untuk membubarkan massa. Ternyata kesiagaan petugas ini hanyalah Simulasi Terpadu Penanganan Unjuk Rasa Penanggulangan Keadaan Darurat Kebakaran di Terminal BBM Tegal.
Petugas Emergency Respon Muhammad mengatakan kegiatan dilakukan untuk mengukur kelemahan dalam penanganan kedaruratan. Sehingga kedepan bisa dilakukan perbaikan.
“Selain itu juga untuk menginventarisir Kemampuan personil dan sarpras terkait penanggulangan darurat,”katanya.
Diharapkan dengan kegiatan tersebut, kata Muhammad, personel dan pegawai mengetahui harus berbuat apa dan bagaimana saat peristiwa tak terduga terjadi. Sehingga penanganan saat kejadian sebenarnya bisa dilakukan dengan cepat dan tepat. (Sa. Amin/wartabahari.com)