TEGAL – Plt. Walikota Tegal Drs. H.M Nursoleh, M.M.Pd memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas keberhasilan Film Turah yang lolos untuk mewakili Film Indonesia dalam ajang penghargaan film bergengsi yakni Oscar tahun 2018.
Mengingat bahwa Film Turah menjadi pilihan utama dari 13 penyeleksi yang terbentuk dalam komite seleksi film Indonesia dari Persatuan Perusahaan Film Indonesia (PPFI). Film Turah akan diperlombakan dalam kategoro Film Bahasa Asing Terbaik Oscar 2018.
Dengan lolosnya film Turah, Plt Walikota Tegal menyampaikan rasa bangga dan mengapresiasi yang setinggi-tingginya atas prestasi yang telah diaraih dan berharap semoga di ajang Oscar nanti film Turah dapat mendapatkan hasil yang baik. ‘’Kami bangga memiliki warga yang berpestasi, apalagi prestasi tersebut dalam tingkat internasional, Kearifan lokal yang dibangun dari film Turah sangat kompleks mulai dari bahasa Tegal dan kualitas aktor yang bagus.’’ ungkap Plt. Walikota Tegal yang akrab dipanggil Kang Nur.
Hal tersebut disampaikan Kang Nur disela audiesni dengan para seniman pada Kamis (5/10) di ruang kerjanya, (S.Mu’min/wartabahari.com)