TEGAL – Setelah sebelumnya Plt Walikota Tegal HM Nursholeh menyalurkan dana operasional kepada RT/RW di Kelurahan Panggung, Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal, Kamis (28/9) di Pendopo Kelurahan Panggung.
Kini giliran RT/RW di Kelurahan Bandung, Kecamatan Tegal Selatan yang mendapatkan dana operasional, Jumat (29/9/2017).
Kang Nursholeh kembali menegaskan bahwa tidak ada niat atau rencana menarik atau menghapus dana operasional RT/RW yang ada malah rencana penambahan dana operasional RT RW tersebut.
“Kepada seluruh RT / RW jangan langsung percaya berit Hoax, bahwasannya Dana Operasional RT RW akan dihapus seperti yang di beritakan di media, Konfirmasi dulu kebenarannya. Kenyataannya Plt. Walikota malah akan menambah dana operasional tersebut,” ucap Kang Nursholeh.
Rencana penambahan dana operasional RT/RW besarannya menjadi Rp.500.000 perbulan dan akan diajukan pada Tahun Anggaran 2018 mendatang. “Semoga bisa terealisasi, untuk saat ini kita tetap berikan Rp.400.000 perbulannya,” tambah Kang Nursholeh
Sementara itu disampaikan oleh Lurah Bandung Pita Rosmalia bahwa pemberian dana operasional RT/RW adalah untuk triwulan 3 bulan Juli s.d September 2017
“besarannya adalah Rp. 400.00,00 kali 3 bulan di potong pajak 6 persen sehingga menjadi RP.1.128.000” ucap Pita.
“Mudah mudahan tahun depan bisa naik untuk dana operasional RT/RW,” harap Pita, yang di Amini oleh semua RT / RW yang hadir.
Dijelaskan oleh Pita bahwa Kelurahan Bandung terdiri dari 1833 KK dan 22 RT, 5 RW.
Acara dilanjutkan dengan pemberian secara simbolis Dana Operasional RT RW oleh Plt Walikota Tegal HM Nursholeh kepada 2 orang perwakilan RT/RW se Kelurahan Bandung.