TEGAL-Siang itu kampus Universitas Pancasakti Tegal menggelar pasar murah, berjajar tenda-tenda kecil ukuran 3×3 meter yang menbentuk sudut U, Senin (19/6) dipelataran kampus UPS Tegal

Ada 18 tenda yang terdiri dari tenda Koperasi, Pos Daya Sekar Sakti, Pos Daya Sekar Sakti dan Kartini, Unit Rumah Tangga, Fakultas Teknik.

Kemudian, tenda Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, Fakultas Hukum, Fakultas Ekonomi, Ikatan Wanita Pancasakti Tegal, Bank Jateng, Pascasarjana, Yayasan Pendidikan Pancasakti, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik.

Lalu tenda Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikann Difabel Slawi, Difable Brebes dan SMA Pancasakti.  Ditenda tersebut menyediakan berbagai paket sembako seperti beras, minyak goreng, mie instan, gula, teh, pakaian, jajanan dan lain sebagainya.

Rektor UPS Tegal, Prof. Wahyono mengatakan pasar murah digelar sebagai bentuk kepedulian kepada warga sekitar. Selain itu, ingin membantu warga dengan pasar murah karena harga menjelang lebaran harga kebutuhan pokok mengalami kenaikan.

“Harga kebutuhan pokok di pasar murah ini lebih murah dibandingkan dengan harga pasaran sebab harga sudah disubsidi,” ungkap Wahyono.

Pantauan wartabahari.com, warga mulai berdatangan ke pasar murah itu sejak pagi. Mereka memborong paket sembako, jajanan, busana muslim an sebagainya. “Ini untuk keperluan lebaran nanti,” kata Yanti.

Yanti mengatakan harga yang dijual lebih murah dibandingkan di pasar. Ia berharap UPS terus menggelar pasar murah menjelang lebaran sebab sangat membantu warga masyarakat sekitar.