KOTA TEGAL – Di momen Hari Kartini, Wakil Wali Kota Tegal, Tazkiyyatul Muthmainnah sempatkan sapa dan dialog dengan Warga Binaan Permasyarakatan Lapas Perempuan IIB Tegal.
Dalam kesempatan itu, Tazkiyyatul Muthmainnah didampingi oleh Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak (DPPKBP2PA) Kota Tegal, Rofiqoh, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Nany Lestari serta penggiat perempuan, Senin (21/4) sore.
Kepala Lapas Kelas IIB Tegal Haryono melalui Kasubbag TU, Iwan Kuswandi menyampaikan terima kasih atas kunjungan Wakil Wali Kota Tegal bersama rombongan ke Lapas Kelas IIB Tegal.
‘’Untuk sementara ini Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk wanita ada 14 dan semua dalam kondisi sehat,” ujar Kuswandi.
Dalam sambutannya, Tazkiyyatul mengajak para warga binaan untuk menjadikan masa tahanan sebagai momen muhasabah dan evaluasi diri. Ia menyadari bahwa tidak semua narapidana benar-benar bersalah, namun mereka tetap harus menjalani proses hukum yang berlaku.
“Pada prinsipnya, mari kita jadikan ini sebagai sarana memperbaiki diri. Ini juga menjadi pengingat bagi saya dan kita semua, bahwa sebagai manusia kita tidak luput dari salah dan dosa,” ujar Tazkiyyatul.(*)